Review Film The Secret
The Secret merupakan film tentang pengetahuan sekaligus film yang mengungkapkan
sebuah Rahasia Besar dalam KehidupanManusia. Film ini menggunakan format
dokumenter untuk menjelaskan "Hukum Tarik-menarik". Film ini berisi dokumentasi pengalaman-pengalaman nyata
dari wawancara beberapa orang diantaranya para ahli dan profesional dalam
bidang-bidangnya. Para ahli yang difokuskan dalam "Hukum
Tarik-menarik" dan diwawancarai dalam film, diantaranya: John Assaraf, Dr.
Rev. Michael Beckwith, Dr. John
Demartini, Bob Proctor, Jack Canfield, James Arthur Ray dan lai sebagainya. Hukum
ini “rahasia” banyak orang sukses yang menggunakan hukum ini atau prinsip ini.
Terdapat 3 prinsip dalam film The
Secret yang dijelaskan oleh satu satu tokoh dalam film.
“Meminta”
Kita harus meminta apa yang kita
sangat inginkan jangan apa yang kita tidak inginkan. Mintalah pada Alam Semesta
(tapi bagi yang beragama islam kita meminta kepada Allah SWT). Dalam film ini
menjelaskan kita harus menjelaskan apa yang kita inginkan secara rinci agar apa
yang kita inginkan dapat kita dapatkan. Mengandai apa yang kita inginkan sebisa
mungkin jadi seperti kenyataan. Karna jika kita menginginkan hal yang positif maka
alam akan memberikan yang positif tetapi jika kita hanya memikirkan hal yang
negatif maka alam akan memberikan yang negatif.
“Percaya”
Rasakan dan bersikap seolah-olah
objek yang kita inginkan sudah kita dapatkan. Percaya benda yang kita ingin
tarik akan datang kepada kita. Rasakan apa yang kita inginkan seolah-olah
sesuatu yang kita inginkan sudah anda miliki.
“Merima”
Menerima sesuatu yang kita inginkan
akan terwujud. Cocokkan keinginan kita dengan apa yang diberikan oleh alam
semesta.
Beberapa isi dokumentasi pengalamn-pengalaman
nyata yang dijelaskan oleh beberapa ahli dan profesional dalam bidang-bidangnya
:
- Rahasia Besar Kehidupan Manusia di dunia adalah hukum tarik-menarik.
- Tidak ada akan muncul kesuksesan anda kecuali jika anda memanggilnya melalui pikiran yang terus-menerus dan mevisualkannya secara rinci.
- Mengetahui apa yang anda inginkan dan tulis secara rinci
Komentar
Posting Komentar